Referensi Kesehatan Islami dan Alami

Gejala dan Ciri-Ciri Penyakit Asma

Artikel terkait : Gejala dan Ciri-Ciri Penyakit Asma


Penyakit Asma seringkali menjadi penyakit yang ditakuti oleh sebagian orang. Selain penyakit ini bersifat menurun, penyakit ini masih bisa di sembuhkan dan bisa dikendalikan munculnya. Mari kita mengenal penyakit Asma ini lebih jauh. Penyakit asma adalah salah satu penyakit yang mengganggu saluran pernapasan manusia dan paru-paru. Bisa dikenal dengan sebutan sesak napas. Penyakit ini termasuk penyakit kronis apabila terjadi terus-menerus dalam waktu yang lama sehingga penderita mengalami susah untuk bernapas.

Penderita yang menderita Asma menandakan bahwa terjadi pembengkakan pada saluran pernapasan sehingga menyebabkan dinding bagian dalam saluran pernapasan mengalami pembengkakan. Pembengkakan ini menyebabkan ukuran saluran udara menjadi kecil sehingga si penderita mengalami kesulitan bernapas. Gejala yang muncul bersamaan ketika seseorang mengalami Asma seperti batuk, mengeluarkan bunyi khas penyakit Asma serta mengalami sesak nafas.
Penyakit asma adalah penyakit yang masih bisa dikendalikan. Pengendaliannya bisa dilakukan dengan maksimal apabila penderita mengetahui penyakit asma telah menyerangnya sehingga pengobatan pun bisa cepat dilakukan. Salah satu caranya dengan memeriksakan diri ke tenaga medis yang terkait. Penyakit ini bisa dipicu dari berabagai faktor termasuk lingkungan dan juga faktor keturunan.

Diantara ini merupakan gejala yang muncul apabila penyakit asma sedang menyerang diantaranya :
1. Mengi
Salah satu tanda bahwa Asma sedang menyerang adalah keluarnya suara saat sedang bernafas. Hal ini dinamakan Mengi. Ini adalah tanda awal yang muncul pada penderita Asma. Jika gejala ini datang maka segera hubungi dokter. Agar anda bisa melakukan pengobatan.

2. Susah Bernafas
Tanda selanjutnya adalah susah bernafas. Ketika seseorang melakukan aktivitas dan  tiba-tiba merasa susah bernafas, ini mengindikasikan bahwa orang tersebut terkena penyakit asma, untuk memastikannya bisa anda konsultasikan ke dokter.
3. Nyeri pada bagian dada
Rasa sakit pada di sekitar dada merupakan salah satu tanda penyakit asma, rasnya berupa tekanan dan rasa berat pada dada.

4. Mudah Lelah
Kondisi mudah lelah adalah salah satu tanda bahwa ada yang tidak beres dengan kondisi tubuhnya. Kemungkinan bisa karena terganggu saluran pernafasannya. Bisa juga medang mengidap Asma namun bisa jadi penyakit yang lain. maka lebih baiknya coba konsultasikan dengan dokter ahli agar bisa diketahui penyebabnya.

5. Menghilangnya Suara
Salah satu gejala penyakit dalam tahap yang lebih parah adalah kehilangan suara. Hal ini dikarenakan batuk terus-menerus dalam jangka waktu tertentu sehingga penderita asma bisa kehilangan suaranya.

6. Iritasi tenggorokan
Iritasi tenggorokan disebabkan oleh saluran pernafasan yang tersumbat lendir. Sebagian besar penderita Asma mengalami iritasi tenggorokan di awal menderita.

7. Kuku dan Bibir berwarna biru
Ini tahap penyakit akut penyait Asma, sehinga jika seseorang tengah mengalami hal ini sebaiknya segera berkonsultasi dengan dokter.

8. Mudah panik dan cemas
Seseorang penderita Asma memang lebih mudah merasa panik dan cemas dengan masalah kecil sekalipun. Hal ini harus di hindari agar penderita tidak mengalami Asma dengan mudah. Coba tenangkan diri dan berkonsultasi denga dokter.

9. Batuk secara terus-menerus
Jika seseorang mengalami batuk yang tidak kunjung henti dan terus menerus, ada baiknya mulai memeriksakan diri ke dokter. Batuk terus menerus membuat nafas menjadi pendek. Sehingga jika terjadi hal ini maka perlu diwaspadai.

Dengan kita mengatahui tanda penyakit asma yang muncul, ini akan memudahkan kita melakukan pertolongan pertama dengan cepat dan tepat.

Saat penyakit Asma menyerang, seharusnya penderita sudah menyiapkan obat Asma jika terjadi serangan sewaktu-waktu. Obat Asma ini berbentuk Inhaler. Namun, ada beberapa kejadian yang ketika Asma yang menyerang sudah dalam fase parah dan tidak bisa dihentikan dengan Inhaler ini dikenal dengan asthmaticus yang bisa menyebabkan seseorang mengalami gagal nafas dan berujung pada kematian.

Artikel Cara Sehat 165 Lainnya :

0 comments:

Post a Comment

Copyright © 2015 Cara Sehat 165 | Design by Bamz